Share |
--- Welcome To Sky Net - The Organization of Hackers ---

Sunday, November 13, 2011

Tutorial Konverter Joomla ke WordPress

Konverter Joomla ke Wordpress  web desain grafisSemua orang tau joomla dan wordpress merupakan cms yang populer di seantero dalam negeri Indonesia. Semua orang sadar jika kedua cms tersebut merupakan pilihan yang paling digemari. Tapi ada di antara mereka yang merasa joomla memiliki resource yang lebih besar, baik dari space harddisk, berikut juga memory resource nya. Dan tentunya tidak semua orang tahu akan hal ini. Kami  pun mengetahuinya berdasarkan pengalaman yang ada. 
Sekitar 2009 lalu, ilmuwebsite tercinta ini menggunakan joomla sebagai engine untuk memudahkan kegiatan berbagi ilmu, namun beberapa kendala terjadi, seperti space harddisk semakin bengkak, kinerja server sedikit melambat, ini dikarenakan terlalu banyaknya plugin dan extension yang dipakai ketika itu. Akhirnya kami memutuskan untuk segera bermigrasi ke wordpress, bukan karena kami enggan menggunakan joomla, tapi lebih kepada kebutuhan kala itu sudah tercukupi hanya dengan wordpress saja. 
Dulu sekali kami kesulitan untuk migrasi ke wordpress dikarenakan belum ada tools yang memadai untuk konversi database dari joomla ke wordpress, kopi paste artikel yang waktu itu sudah sebanyak 500 artikel adalah luar biasa capeknya bukan, pastinya banyak waktu terbuang hanya untuk mengkopi paste artikel, di samping itu pegal-pegal juga pada akhirnya. Hal ini memaksa kami untuk meracik sebuah tools berukuran kecil, yakni Joomla To WordPress Conveter v.1.0. Tools ini berguna untuk mengkonversi database dari joomla ke dalam wordpress.
Caranya sangat-sangat mudah sekali, cukup siapkan wordpress yang masih kosong namun sudah terinstal dengan rapi, dan siapkan joomla yang akan dikonversi. 
Lalu download konverternya di sini …
http://labz.ilmuwebsite.com/joomla2wp/iw-joomla2wordpressv1.zip
lalu lihat file config.php
silahkan konfigurasi sesuai dengan localhost anda, 
$SQL['HOST'] = “localhost”; 
$SQL['USR'] = “root”;
$SQL['PWD'] = “”;
// Joomla realted ->
$SQL['JOOMLA_DB'] = “ilmuweb”; 
$SQL['JOOMLA_PRE'] = “jcms_”;  
// WordPress realted ->
$SQL['WP_DB'] = “wp_”; 
$SQL['WP_PRE'] = “ilmuweb”;      
$DEFAULTS['POST_AUTHOR']   = 1; 
$DEFAULTS['POST_CATEGORY'] = 5; 

kemudian save dan eksekusi file index.php.
hasilnya adalah database joomla akan berpindah ke wordpress. 

Selamat mencoba. 
Terima kasih.

0 comments:

Post a Comment